Copyright © www.aldakwah.org 2023. All Rights Reserved.

Get Adobe Flash player
Anda dapat membaca Artikel serta kajian yang disediakan oleh kami
Anda dapat mengetahui berita islam terkini baik berita lokal maupun Internasional
Anda dapat mengakses murottal Al-Quran beserta terjemahannya ke berbagai bahasa
Anda dapat mengakses kajian audio yang kami terbitkan
Anda dapat berinfaq serta besedekah melalui perantara kami
Anda dapat memesan produk kami secara online

Sekitar 50.000 Hewan Qurban akan Disembelih di Riyadh

ARAB SAUDI - Diperkirakan 50.000 ekor hewan qurban akan disembelih di ibukota Arab Saudi, Riyadh, pada masa Idul Adha tahun 1436 Hijriyah ini, yang perayaannya dimulai pada hari Kamis (24/9/2015) lapor Arab News Senin (21/9/2015).

Pemerintah kota Riyadh mengatakan ada sekitar tujuh tempat jagal yang siap untuk menerima hewan yang akan disembelih saat hari Idul Adha dan hari-hari tasyriq.

Tahun lalu pihak berwenang menutup lebih dari 25 tempat jagal yang dioperasikan secara ilegal dan tidak memenuhi syarat kebersihan, meskipun tempat-tempat tersebut disediakan oleh pemerintah Riyadh.

Pihak berwenang memperingatkan masyarakat supaya berhati-hati agar tidak menyembelih hewan qurban di lokasi yang tidak higienis, karena akan membahayakan kesehatan orang yang mengkonsumsi dagingnya.

Tempat jagal yang mendapatkan izin beroperasi tahun ini antara lain terletak di kawasan Riyadh Automated, Aziziyah dan Al-Arieja (barat Riyadh), serta Al-Muruj (utara) dan Saadah (timur).

Jurubicara Pemda Riyadh mengatakan setiap 1 jam kebanyakan tempat-tempat jagal itu mampu menyembelih 300-800 ekor hewan qurban.

Sekitar 12 tempat sementara untuk keperluan penjualan, penerimaan dan pengiriman hewan-hewan qurban di berbagai tempat di Riyadh sudah didata oleh petugas, guna memastikan hewan yang dijual dan akan diqurbankan dalam keadaan sehat dan baik.

Hidayatullah.com